:B̳̿o̳̿r̳̿n̳̿ C̳̿y̳̿b̳̿e̳̿r̳̿ Is Valid HTML5
Join Us !!
Minggu, 11 Agustus 2013

Microsoft Office Akhirnya Mendarat di Android

0 komentar
Read More → http://images.detik.com/content/2013/08/01/317/office460.jpg
  Tampilan Microsoft Word di Office Mobile Android (microsoft)

Jakarta - Microsoft memenuhi janjinya untuk memperluas layanan Office ke berbagai perangkat dan platform. Setelah iOS, kini giliran sistem operasi Android yang disambangi aplikasi populer tersebut.

Mulai saat ini pengguna OS 'Robot Hijau' sudah bisa mendownloadnya di Play Store. Namun, ia baru bisa digunakan bagi pelanggan Microsoft Office 365. Dimana pelanggan harus membayar layanan mulai dari USD 99 per tahun atau USD 10 per bulan, tergantung jenis layanan yang dipilih.

Tidak seperti Office 365 di iOS, pengguna Android tidak bisa membeli lisensi langsung melalui ponselnya. Melainkan mendaftarkan ke situs resmi Office.

Selain itu, pengguna akan mendapatkan fitur-fitur yang sama dari Word, PowerPoint dan Excel. Termasuk melakukan integrasi di cloud melalui device satu ke device lainnya. Demikian dikutip detikINET dari Mashable, Kamis (1/8/2013).

Seperti halnya iOS, Office 365 versi mobile ini tidak bisa digunakan untuk perangkat tablet seperti halnya iPad. Sedangkan spesifikasi minimum untuk mengunduhnya adalah versi Android 4.0 Ice Cream Sandwich.

(tyo/ash)

Sumber: http://inet.detik.com/read/2013/08/01/074151/2320756/317/microsoft-office-akhirnya-mendarat-di-android
Anda Baru Saja Membaca Artikel Tentang Microsoft Office Akhirnya Mendarat di Android ,Anda Boleh Menyebarluaskan / Mengcopy Paste Artikel Microsoft Office Akhirnya Mendarat di Android Ini Bermanfaat Buat Anda , Namun Saya Mohon Untuk Mencantumkan Link Microsoft Office Akhirnya Mendarat di Android Sebagai SumberNya.

Leave a Reply

iklan